Konselor Profesional dalam Kajian Multibudaya 

Buku ini membahas mengenai konselor profesional dalam penyelenggaraan layanan bimbingan dan konseling pada masyarakat multibudaya. Isi buku ini diawali membahas mengenai konsep dasar konseling multibudaya, hakikat budaya dan karakteristik budaya Indonesia, pendekatan dan model konseling multibudaya, etika dan komunikasi lintas budaya, bias budaya dalam konseling, isu dan hambatan dalam konseling multi budaya, kompetensi konselor multibudaya, serta strategi dan teknik konseling bermuatan budaya Indonesia.