TEORI DAN IMPLEMENTASI ANALISIS SENTIMEN MENGGUNAKAN PYTHON 

Analisis sentimen adalah proses pengumpulan dan evaluasi data yang digunakan untuk mengidentifikasi, mengekstrak, dan memproses informasi dari berbagai sumber untuk menentukan sentimen atau pendapat yang terkait dengan topik tertentu. Adapula yang menyebutkan bahwa analisis sentiment adalah deteksi sikap-sikap (attitude) terhadap objek/orang.

Analisis sentimen menjadi semakin penting dalam dunia pemasaran karena memungkinkan perusahaan untuk memahami preferensi dan kebutuhan pelanggan secara lebih mendalam. Dengan mengumpulkan data dari media sosial dan platform online lainnya, perusahaan dapat menganalisis opini dan preferensi pelanggan terhadap merek mereka dan produk yang ditawarkan. Analisis sentiment dapat dilakukan salah satunya dengan menggunakan bahasa pemrograman python.