Analisis Deret Waktu Univariat: Teori dan Pengolahan Data 

Analisis deret waktu merupakan analisis statistika yang digunakan untuk mengolah data observasi atau data amatan yang berbentuk urutan waktu (seguential). Data observasi dalam deret waktu berbeda dengan data observasi dalam analisis cross section. Jika dalam data cross section yang biasanya dianalisis dengan metode regresi, observasi satu dengan observasi lain harus independent atau saling bebas. Hal yang berbeda terjadi pada data deret waktu.

Observasi yang berbentuk runtun waktu, antara satu amatan dengan amatan yang lain saling terkait atau memiliki korelasi. Teknik peramalan atau dikenal dengan forecasting analysis merupakan metode statistika yang digunakan untuk pertimbangan dalam pengambilan keputusan berdasarkan hasil prediksi. Dalam bidang industri, teknik peramalan erat kaitannya dengan analisis inventori dan supply chain. Hasil peramalan ini digunakan untuk memprediksi demand atau permintaan, walaupun tidak semua demand dapat diprediksi dengan baik (predictable).


Teknik peramalan yang digunakan dapat disesuaikan dengan pola dari data. Pola dari suatu data historis antara lain memiliki pola konstan, pola musiman, dan pola trend. Metode peramalan yang dibahas dalam buku ini meliputi model Moving Average, Eksponensial Smoothing, model Dekomposisi, model ARIMA, model Holt-Winter, dan model SARIMA.